STANDAR KOMPETENSI
Memahami keteraturan hidup sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku dalam masyarakat
KOMPETENSI DASAR
Mendeskripsikan nilai dan norma yang berlaku dalam masyarakat.
Dalam ilmu-ilmu sosial, perbedaan antara nilai dan norma memang sering kali membingungkan. Tetapi secara sederhana dapat dijelaskan sebagai berikut.
Soal nilai! Nilai dalam ilmu bahasa berati harga. Biasanya dipergunakan dalam menjelaskan hal-hal yang bersifat kebendaan baik dari segi artistik (seni keindahan) maupun dari segi usia benda (peninggalan sejarah), juga dikenakan pada harga sebuah benda (harga jual, harga beli), dan menyangkut penghargaan terhadap suatu tradisi/kebiasaan suatu masyarakat (budaya tertentu pada tiap suku atau komunitas tertentu).